Hidroterapi Untuk Nyeri Sendi

Terapi Hydrotherapy (Hidroterapi)  dipercaya bisa membantu para penderita nyeri sendi. Terapi ini merupakan sebuah terapi yang sudah ada sejak lama alias udah tua. Terapi ini menggunakan air sebagai media pengobatannya. Pengobatan ini  memanfaatkan suhu dan tekanan air untuk merangsang sirkulasi darah dalam tubuh.

Manfaat Utama Hidroterapi Dalam Medis

Berikut ini manfaat Hidroterapi yang dilakukan dalam lingkungan medis atau rumah sakit:
hidroterapi untuk nyeri sendi
Nyeri Sendi
  • Terapi yang cocok untuk fisik para penderita nyeri sendi, rematik dan penyakit lainnya. Ketika tubuh masuk ke air, daya gravitasi bumi terhadap tubuh akan berkurang karena adanya daya apung yang emang udah jadi karakteristik air sehingga beban yang dipikul oleh otot beserta sendi akan berkurang. Dengan berkurangnya beban tersebut, pasien bisa melakukan terapi fisik.
  • Menghalau dehidrasi pada pasein. Biasanya air diberikan lewat mulut atau menggunakan selang infus kecil. Pemberian air ini bisa dibilang salah satu bagian dari Hidroterapi. Pemberian ini diberikan kepada setiap pasien walaupun dia koma. Tubuh akan terus menerus membutuhkan air untuk mengganti cairan tubuh.

Bentuk dan Manfaat lain Hidroterapi

Dalam fisioterapi ini, air yang digunakan bisa berupa uap, cair atau batu es. Biasanya 3 bentuk air ini tidak digunakan bersamaan.  Contoh beberapa Hidroterapi dengan 3 bentuk yang berbeda dan fungsinya:
  • Hidroterapi dengan air cair biasanya menggunakan air yang sudah dinaikan suhunya baik itu hanya menjadi hangat atau panas. Air hangat ini bisa digunakan sebagai kompres, air untuk berendam, air mandi dan jet air peminjat yang dapat merelaksasikan tubuh, meningkatkan sirkulasi darah dan mengurangi rasa sakit.
  • Air dalam bentuk uap sering digunakan oleh rumah sauna. Uap air yang hangat dapat membantu mengurangi ketidaknyamanan akan sakit tenggorok dan pilek.
  • Hidroterapi dalam bentuk es biasanya digunakan untuk mengurangi peradangan dan pembengkakan. Suhu dingin dari es akan menyempitkan pembuluh darah dan menguransi sirkulasi ke daerah yang bengkak. Namun ada juga beberapa hidroterapi untuk pembengkakan menggunakan air hangat. Hal ini biasanya sesuai dokter yang memutuskan.

Bila melihat penjelasan di atas sekiranya ada bayangan kenapa Hidroterapi bagus untuk penderita nyeri sendi dan rematik.

0 komentar :

Posting Komentar

 

Artikel Informasi Baru Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger