Mempersiapkan Imlek Dengan Baik

Tidak terasa sebentar lagi imlek. Imlek di Indonesia jatuh pada hari minggu tanggal 10 Februari 2013. Imlek berbeda dengan tahun baru (New year).  Tahun baru adalah hari pertama pergantian tahun sedangkan imlek adalah adalah hari pertama ketika pergantian ke bulan baru menurut kalender lunar. Imlek biasanya menjadi hari untuk reuni keluarga.

Sejak dicabutnya larangan untuk merayakan Imlek pada tahun 2000, masyarat Indonesia yang keturunan Tionghoa akhirnya bisa dengan bebas merayakan tahun baru imlek. Bahkan tahun berikutnya (2001), Presiden Abdurrahman Wahid mengeluarkan Keputusan Presiden Nomor 19/2001 yang menyatakan bahwa imkek merupakan hari libur fakultatif. Libur fakultatif artinya hari libur ini hanya diberikan bagi mereka yang merayakannya.  Setahun kemudian ketika Presiden Megawati Soekarnoputri memerintah, beliau mengumumkan secara bahwa hari imlek secara resmi menjadi libur nasional terhiting sejak tahun 2003.

mempersiapkan imlekSejak saat itu, tidak heran bila disetiap sudut kota kita dapat melihat hiasan hari imlek dipasang ketika menjelang imlek.  Bahkan supermarket Indonesia dan mal mendandani dirinya dengan tema imlek. Bahkan ada prmosi khusus  pada hari menjelang imlek di beberapa supermarket Indonesia dan mal. Dengan adanya hal ini, semakin ngampang membeli keperluan imlek.

Apa aja sih yang perlu dipersiapkan untuk hari raya imlek? Imlek memiliki beberapa barang yang kudu harus ada seperti
  • Pohon bunga plum > menyiratkan arti ketekunan dan dapat diandalkan.
  • Jeruk dan limau yang masih dengan daunnya > menyimbolkan kebahagian yang berlimpah  dan hubungan yang kuat antara anggota keluarga.
  • Hiasan bunga plum > hiasan yang digantung dipohon plum beraneka ragam namun kebanyakan pasti berwarna emas, bertali merah dan memiliki huruf” kebahagian”. Hiasan tersebut bisa memiliki berbagai arti seperti umur panjang, kebahagian, keberuntungan dan berkah yang melimpah.
  • Sebaki manisan > baki ini biasanya berbentuk lingkaran penuh atau segi delapan. Didalam baki ini setidaknya ada 8 jenis manisan. Baki ini diletakan di meja ruang tamu agar tamu bisa menyantapnya. Setiap manisan yang disajikan memiliki isi doa yang berbeda-beda. Contohnya kacang yang berarti mendoakan umur panjang dan biji lotus untuk mendoakan banyak anak.
  • Kue> kue yang pasti disajikan ada 2 jenis yaitu kue kering (nastar) dan kue basah (kue lapis Surabaya dan lapis biasa). Untuk kue lapis memiliki arti mendoakan yang memakannya akan mendapatkan berkat yang bertumpuk-tumpuk seperti kue lapis.
  • Angpao > angpao merupakan amplop merah yang biasanya diisi dengan uang . Pada hari imlek ini Angpao imlek hanya boleh diberikan oleh orang yang sudah menikah kepada  anak –anak dan orang yang belum menikah. Ada juga pasangan yang sudah menikah memberikan angpao pada orang tua mereka.
Semua kebutuhan imlek bisa ditemukan di supermarket Indonesia terdekat. Kemungkinan besar pada akhir januari, supermarket Indonesia terutama di ibu kota Jakarta akan banjir dengan hiasan dan makanan imlek. Jangan berbelanja pas dekat-dekat hari H karena bakal ngantri panjang.  Semoga artikel ini berguna –hm-

0 komentar :

Posting Komentar

 

Artikel Informasi Baru Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger