Foto Yang Tepat Untuk Kanvas

Kamis, 28 Februari 2013
Foto kanvas adalah cara paling tempat dalam memperlihatkan sisi terbaik dari sebuah foto. Agar hasil cetak fotonya maksimal, kita harus memilih gambar yang tepat. Gimana sih cara memilih foto yang cocok dicetak di kanvas dan diletakan di dinding rumah? Berikut beberapa tips yang disarankan dari berbagai sumber:
foto kanvas
  • Lebih baik menggunakan format JPEG dengan minimal 150ppi. Pastikan resolusinya baik.
  • Pastikan gambar yang akan digunakan memiliki fokus yang baik (jangan pilih foto yang buram, goyang ataupun hal lain yang membuatnya menjadi foto yang tidak sempurna).
  • Jangan ragu untuk meminta pendapat dari pihak pencetakan. Mereka ahlinya pasti punya masukan.
  • Jika ingin menggunakan scan untuk memasukan gambar ke komputer, jangan lupa menyeting scannernya ke hisgest resolutions serta pastikan permukaan scanner bersih.
  • Pilih gambar dengan pencahayaan yang baik. Sebenarnya pencahayaan terbaik adalah cahaya alami seperti sinar matahari namun tidak semua orang suka foto outdoor. Untuk foto indoor, pastikan flash dan pencahaya yang digunakan pas. Jangan takut memberi saran kepada fotografer bila kita merasa pencahayaannya kurang.
  • Pilih background yang menarik dan memiliki cerita sendiri. Foto mengenai piknik keluarga di hutan, anak-anak bermain di pantai atau lainnya tentu bisa menjadi pilihan yang tepat untuk dicetak dan dipajang di dinding rumah.
  • Bila kita ingin gambar dengan style hitam putih, chic atau retro. Lakukan pengeditan terlebih dahulu di komputer, lihat hasil dan minta pendapat orang apakah hasil menambah style jadi bagus atau tidak. Bile bagus, lanjut ke pencetakan.
  • Kita juga bisa memotong gambar menjadi 3 lalu mencetaknya ke atas kanvas. Kemudian hasil cetakan foto kanvas tersebut bisa disusun sejajar dengan jarak masing-masing 3-5 cm. Ini akan menciptakan efek kontemporel dan modern.
  • Pilih gambar yang musiman atau mengikuti tren. Foto kanvas yang kita cetak akan menghiasi dinding rumah untuk waktu yang lama. Foto yang bisa menjadi pilihan contohnya foto pernikahan, wisuda atau keluarga.
Wah, banyak juga tipsnya. Semoga tips memilih foto yang tepat untuk kanvas ini dapat membantu Anda. –hm-

6 Kiat Mengecilkan Perut dari Forbes

Rabu, 27 Februari 2013
Forbes tidak mau  ketinggalan dari majalah lain dalam memberikan kiat mengecilkan perut. Perlu diketahui bahwa lemak perut merupakan jenis lemak yang berbahaya dan susah hilang. Dibutuhkan lebih dari sekedar sit-up untuk menghilangkannya. Lemak terjadi karena asupan ke dalam tubuh lebih banyak daripada yang diperlukan.

Salah satu hal yang menyebabkan kegemukan adalah stress. Saat stresslah, saat dimana kita biasanya menambah asupan makanan entah itu sehat atau tidak. Ketika kita meyadari bahwa stress telah membuat tubuh kita melebar kesana kemari, biasanya kita akan memaksa tubuh untuk melakukan diet ketat. Diet yang salah tidak akan menghilangkan lemak diperut melainkan menaikan kadar cortisol atau kortisol yang membuat lemak makin bertumpuk dan banyak.

Gimana caranya mengecilkan perut? Berikut ini ada 6 kiat dari Forbes yang akan membantu kita:
Mengecilkan Perut dari Forbes
  • Cara pertama: Istirahatlah setidaknya 7 jam. Usahakan tidur sebelum jam 9-11. Ketika kita bekerja hingga larut dan tubuh merasa kelelahan, tubuh akan menghasilkan lebih banyak ghrelin. Ghrenlin akan memicu keinginan untuk mengkonsumi makanan terutama makanan manis dan makanan lain. Selain itu kurang tidur juga dapat mengubah produksi hormon dan mempengaruhi sensitivitas insulin yang menjadi penyebab utama perut buncit.
  • Cara kedua: Harus olahraga. 1.000 sit up mungkin dapat membuat otot perut menjadi kuat namun dengan lemak yang sudah berlapis-lapis, hal ini akan memakan waktu yang lama. Lakukanlah olahraga yang melibatkan berbagai otot dan memicu sistem kardiovaskular (sistem peredaran darah). Salah satu yang bisa dicoba adalah Planking. Planking merupakan aktifitas menjaga kesimbangan dengan cara  berbaring secara tengkurap (wajah menghadap ke bawah) dan tangan di samping tubuh tanpa (tangan tidak boleh menyentuh lantai). Lakukan 3 - 4 set Planking dengan 1 set selama 30 detik. Bagun dan bergerak sepanjang hari baik itu membersihkan rumah dan berjalan juga membantu membakar lemak.
  • Cara ketiga: Hindari gula karena gula ataupun manis adalah musuh. Kurangilah konsumsi makanan yang bisa menghasilkan glukosa seperti gula dan karbohidrat (nasi putih). Ganti makanan biasa dengan makanan sehat seperti sayur, daging merah, biji-bijian, telur dan buah. Perlu diingat jangan melakukan diet ketat yang memaksa diri untuk tidak makan. Tetap makan cuma menunya diganti dengan menu sehat seperti nasi merah, ikan kukus, pindang ikan, sayur, salad, buah, oatmeal dan makann sehat lainnya.
  • Cara keempat: Vitamin C selain membantu tubuh melawan flu  dan stress juga membantu dalam pembentukan carnitine (karnitin). Karnitin merupakan senyawa yang mengubah lemak jadi bahan bakar. Namun jangan mengkonsumsinya berlebihan yo. Setiap hari konsumsilah buah-buahan seperti jambu biji, papaya, jeruk dan kiwi penghasil vitamin C pada pagi dan sore hari. Atau kita bisa memasukan paprika pada menu makanan.
  • Cara kelima: Konsumsi lemak. Tentu bukan sembarangan lemak namun lemak Omega 3 yang bisa didapat dari salmon, tuna, tenggiri, udang, bayam, pepaya alpukat dan kenari. Makanan ini akan membuat kita kenyang sepajang hari sehingga cemilan berkurang.
  • Cara keenam: Perlambat napas (tarik napas dalam –dalam kemudian hembuskan beberapa kali). Lakukan ini ketuka kita merasa gelisah, takut, cemas, stress dan tegang. Pastikan kita tidak menekan perut. Ini dilakukan agar kita tidak membuat diri kita makan banyak. Memang terlihat bukan cara yang tepat untuk mengecilkan perut tetapi hal ini sangat berguna.
Selain dari Forbes, tentu masih banyak tips mengecilkan perut buncit lainnya. Sampai disini dulu artikel kecantikan kali ini. –hm-

Kenapa Harus Sirsak Sebagai Obat kanker

Rabu, 20 Februari 2013

Bagian dari sirsak yang banyak digunakan sebagai obat kanker adalah daun sirsak. Di luar negeri banyak orang mengenal daun sirsak sebagai soursop leave. Soursop adalah bahasa inggris dari sirsak. Di luar daun dari pohon sirsak ini telah lama digunakan sebagai obat herbal untuk memerangi kanker dan tumor. Tentu Indonesia tidak ketinggalan. Kmuricata Indonesia membuat sebuah teh herbal dengan berbahan dasar daun sirsak yang aman dikonsumsi. Teh herbal ini bisa dikonsumsi oleh penderita maupun orang yang sehat untuk mencegah penyakit kanker.  

Kenapa memilih daun sirsak sebagai obat herbal? Padahal bila diteliti lebih jauh, banyak obat herbal lain yang bisa digunakan untuk memerangi penyakit kanker dan tumor. Berikut ini adalah 5 alasan kenapa menggunakan daun pohon sirsak lebih baik:
daun sirsak
  • Alasan pertama tentu saja karena daun ini merupakan obat herbal. Obat herbal memiliki keunggulan daripada obat kimia seperti minimnya efek samping yang terjadi pada pemakainya. Biasanya pengguna obat herbal dengan daun sirsak hanya merasakan tubuh yang panas dan kadang-kadang sesak napas.
  • Alasan kedua adalah daun sirsak bisa dicampur dengan keladi tikus yang juga merupakan obat herbal yang dapat menghancurkan sel –sel kanker. Salah satu yang mengkombinasikan mereka berdua menjadi satu agar bisa lebih efektif dalam menghancurkan sel kanker adalah teh herbal Kmuricata.
  • Alasan ketiga menggunakan obat herbal ini karena mudah ditemukan. Pohon sirsak dapat tumbuh di seluruh daerah Indonesia.
  • Alasan keempat adalah mudah diproses apalagi sekarang sudah ada teh daun sirsak yang dikombinasikan dengan keladi tikus. Teh ini tinggal diseduh dan diminum.
  • Alasan kelima (alasan terakhir) adalah kadungan teh herbal ini dapat membedakan antara sel kanker dan sel sehat sehingga Anda tidak perlu takut sel sehat Anda akan diserang. Teh ini juga bisa dikonsumsi ketika sedang melakukan kemotrapi tentu saja harus didiskusikan telebih dahulu dengan dokter.

5 alasan inilah alasan yang membuat banyak orang memilih menggunakan daun sirsak sebagai obat herbal dalam memerangi sel kanker di dalam tubuh. Untuk amannya daripada merebus sendiri mending membeli teh yang sudah teruji aman karena takutnya pas merebus sendiri, zat baik dalam daun bisa hilang. –hm-

Sumbangan Emas Bagi Korban Tsunami

Selasa, 19 Februari 2013
Berita emas yang sedang gencar-gencarnya diberitakan adalah pemberian emas secara Cuma-cuma kepada 2 lembaga dan sebuah perusahaan ikan yang membantu proses pemulihan Ishinomaki, perfektur Miyagi, Jepang dari dampak tsunami.  Pada tahun 2011,  daerah Ishinomaki mendapatkan serangan tsunami yang sangat dahsyat. Tsunami ini menghancurkan setidaknya 40.000 bangunan dan menewaskan lebih dari 3.000 warga Ishinomaki.

 Emas Bagi Korban Tsunami
Seorang donatur tanpa nama yang diduga berasal dari Kota Nagano. Donatur ini mengirimkan masing-masing 2 batang emas 24 karat. Bila diuangkan, setidaknya penjual akan menerima lebih dari Rp 2,4 miliar. Pengiriman emas ini sudah dimulai sejak 10 hari yang lalu.

Kunio Suno, Presiden dari Ishinomaki Fish Market Co Ltd yang menerima paket mengatakan bahwa dia sangat terkejut saat menerima paket emas ini. Dia mengecek paket beberapa kali dan tidak menemukan nama pengirim. Suno mengatakan bahwa dia akan menggunakan uang dari hasil penjualan emas ini untuk membangun kembali pasar ikan yang hancur dan sekarang hanya beroperasi menggunakan tenda-tenda.

Selain Suno, masih ada Yoshie Kaneko yang berasal dari kelompok Jaringan Dukungan Pemulihan Ishinomaki. Yoshie juga menerima paket yang sama seperti Suno. Yoshie mengatakan bahwa mereka tidak akan menyia-nyiakan pemberian donatur tanpa nama ini.

Donatur emas ini sangat membantu warga Ishinomaki dalam membangun kembali daerah-daerah yang hancur karena Tsunami. Semoga pembangunannya lancar dan Ishinomaki bisa pulih kembali seperti sedia kala. Sumber artikel ini adalah Kompas. –hm-

Membeli Iphone Apple

Jumat, 15 Februari 2013
Iphone merupakan smarthphone yang dibuat dan diproduksi khusus oleh perusahaan bernama Apple,Inc. Nama yang pastinya dikenal oleh banyak orang jadi tidak heran banyak orang yang menggunakan produk Apple yang salah satunya adalah Iphone. Karena banyaknya peminat Iphone, terciptalah power bank iphone yang memudahkan para pengguna Iphone.

Sedikit Sejarah Apple
Biarpun sudah dikenal banyak orang, tidak ada salahnya menjelaskan dikit mengenai sedikit sejarah pendirian Apple.Inc. Apple merupakan perusahaan yang didirikan Steve Jobs dan Steve Wozniak. Pada awalnya Steve Wozniak merupakan seorang hacker yang cerdik. Pada saat bertemu Jobs membujuk Wozniak untuk membuat sebuah komputer. Jobs kemudian mendekati sebuah toko komputer lokal bernama The Byte Shop yang mau membeli komputer hasil ciptaan Wozniak dengan harga 500 dollar perunitnya. Pemiliki toko komputer tersebut adalah Paul Terrell.

Komputer yang diciptakan Wozniak pada saat itu hanya memiliki sedikit kelebihan seperti:
  • Dapat menggunakan TV sebagai layar monitor komputer (pada saat itu banyak komputer yang belum memiliki layar monitor)
  • Terdapat kode bootstrap pada ROM sehingga lebuh mudah dinyalakan

Dikarenakan desakan Paul Terrell, akhirnya Wozniak menambahkan sistem mekanisme yang memperbolehkan Apple I (nama komputer ciptaan Wozniak yang pertama) membuka dan menyimpan program dengan kecepatan hingga 1,200 bits/detik. Dibantu dengan Ronald Wayne yang merupakan salah satu teman para Steve, mereka bertiga mulai memproduksi komputer ini dalam jumlah yang banyak.

power bank iphone
Dikarenakan komponen yang sangat mahal, Jobs menggunakan berbagai cara untuk mendapatkan semua komponen. Cara yang mereka lakukan adalah menjual mobil, memulung dan meminjam dari sini dan sana. Ketika komponen tersebut terkumpul, Wozniak dan Wayne mulai membuat komputer-komputer tersebut. Akhirnya mereka berhasil menjual 200 unit Apple I dan mendapatkan bayarannya. Dengan uang yang didapat dari Apple I, Wozniak mulai memproduksi komputer yang lebih canggih yaitu Apple II. Lalu semakin lama, Jobs berpikir untuk memproduksi komputer yang lebih banyak sehingga Jobs mulai mencari uang tunai lagi. Wayne akhirnya mundur dan mereka menemukan Mike Markkula yang mau menjadi penjamin. Sejak itu sepak terjang Apple tidak terhentikan.

Keadaan Apple Sekarang
Apple sudah sangat canggih sekarang. Dari semua produk Apple, produk yang paling disukai dan digemari adalah Ipod, Iphone dan MACbook. Melihat pasar yang menjanjikan, terciptalah berbagai aksesori pendukung seperti power bank iphone, hard case ipod, screen guard MACbook dan hal lainnya.
Sekarang Iphone dan Ipod terbaru adalah generasi 5. Untuk Iphone generasi 5 sudah bisa dibeli di Indonesia. Dimana bisa membeli Iphone generasi ke-2 ini?
  • Telkomsel
  • Indosat
  • Xl

Pembelian di 3 toko ini menggunakan paket. Paket yang dimaksud adalah Iphone plus paket pasca bayar jadi hadiah yang benefit yang ditawarkan berbeda-beda. Artikel ini bersumber dari Wikipedia, website Apple resmi dan website provider GSM masing-masing. Semoga artikel ini membantu –hm-

Valentine Bersama Anak Panti

Kamis, 14 Februari 2013
Valentine merupakan hari menunjuak kasih kita kepada orang yang kita kasih. Tidak ada salahnya pada hari valentine, kita menunjukan kasih kepada anak panti asuhan. Pada hari valentine ini, kita bisa mengadakan acara yang agak berbeda dengan yang biasanya karena temanya valentine.

Acara yang bisa dilakukan bersama anak panti di hari valentine ini misalnya
Valentine Bersama Anak Panti
  • Mengajarkan anak-anak melipat origami hati. Untuk melipat origami hati, kita perlu origami warna warni agar anak bisa memilih warna kesukaannya. (Pensil warnanya benar-benar diberikan kepada anak-anak)
  • Anak-anak diberikan pensil warna dan kertas. Kemudian panitia meminta mereka mengambar hati dengan warna yang mereka sukai.
  • Menbuat puisi atau bernyanyi bersama. Cari lagi-lagu ceria dan mudah diingat oleh anak - anak panti asuhan.
  • Menebak gerakan binatang yang dilakukan oleh panitia. Panitia harus mencari binatang yang memang punya gerakan khas seperti gajah, gurita, kera, kingkong dan lainnya.
  • Seandainya bisa, panitia bisa mengadakan acara membingkis cokelat. Anak-anak diberi cokelat, keras kado, hiasan, gunting dan selotip. Anak-anak akan diminta membungkus kado cokelatnya bersama-sama.
  • Tukaran cokelat dimana setiap anak diberi cokelat lalu meminta mereka membuat 2 baris. Mereka harus bertukaran cokelat mereka pada orang di depan mereka. (Jika ada acara membungkus cokelat maka cokelat yang diberikan adalah cokelat yang telah dibungkus oleh anak-anak. Bila tidak ada acara bungkus cokelat, cokelatnya sudah harus bungkus rapi oleh panitia)

Untung lebih meriah, anak-anak bisa diajak memainkan mainan lainnya. Panitia harus kreatif membuat kegiatannya agar anak-anak menikmati kunjungan panitia.

Tips Membeli Cokelat
Anak – anak pasti suka cokelat tapi agar tidak salah beli, berikuti ini beberapa tips yang bisa digunakan:
  • Pilih cokelat yang tidak mengandung gula terlalu banyak.
  • Lebih aman menggunakan cocoa di atas 30% karena lebih sehat.
  • Ada baiknya menanyakan pihak panti, apakah ada anak yang tidak suka manis untuk jaga-jaga. Kan tidak lucu pas dikasih cokelat ternyata penerimanya tidak suka.
  • Klo bisa beli dengan agen karena beli dengan agen akan lebih murah daripada di toko.
  • Beli langsung dalam jumlah banyak, beberapa toko menawarkan diskon bila kita membeli dalam jumlah tertentu.
  • Beli cokelat 1 minggu sebelum valentine karena pada saat itulah banyak promo diskonnya.

Semoga artikel valentine bersama anak panti ini bisa membantu. –hm-

Yakin 2019 Kesehatan Warga Terjamin

Selasa, 05 Februari 2013
Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat Republik Indonesia Agung Laksono mengatakan bahwa program pemerataan kepemilikan asuransi kesehatan untuk warga Indonesia akan dilaksanakan secara bertahap. Program ini akan dilaksanakan pada tahun 2014 dan direncanakan akan dijalankan kurang lebih selama 5 tahun (tahun 2019). Bila program ini berjalan lancar, pada tahun 2019 seluruh warga negara Indonesia akan memiliki asuransi kesehatan seperti yang telah terterah di UU 2004 Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN).

Dalam konferensi pers setelaj pertemuan koordinasi BPJS (Badan  Penyelenggara Jaminan Social) dinyatakan bahwa orang mampu dan kaya akan membayar premi asuransinya sendiri atau ditanggung oleh bos mereka. Pemerintah akan menanggung premi asuransi kesehatan untuk keluarga miskin atau berpenghasilan rendah yang tidak mampu membayar premi.

Agung mengatakan bahwa dalam pertemuan ini juga membahas berapa biaya premi asuransi premium yang akan mempengaruhi berapa banyak yang harus dikeluarkan pemerintah untuk menyelesaikan program ini. Setidaknya, pemerintah akan mengalokasikan anggar sebesar Rp 25,68 triliun untuk membayar premi dari 96,6 juta orang yang memang memenuhi syarat untuk mengikuti program ini.

Program Asuransi Kesehatan Dimulai Tahun 2014
Mungkin banyak orang yang bertanya-tanya kenapa program asuransi ini dimulai pada tahun 2014 bukannya tahun 2013? Hal ini dilakukan pada tahun 2014 karena mau menunggu perencanaan yang matang. Masalah asuransi ini masalah dalam menjalankan universal coverage bukan hanya pada kemampuan pembiayaan saja tetapi juga adanya persiapan dalam sektor suplai chain, rumah sakit, dokter dan cara penerapannya. Program yang tidak matang hanya akan jalan setengah-setengah dan akhirnya gagal. Jadi lebih baik program dan rencana matang dulu baru dijalankan.

Program Pendukung Asuransi Kesehatan
Selain menjalankan program asuransi ini, beberapa program dibuat untuk mendukung keberhasilannya. Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi bahwa program kesehatan akan didukung dengan 2 program lainnya yaitu:

  • Pemerintah sudah menetapkan program perawatan kuratif untuk penyakit kronis seperti penyakit kanker dan gagal jantung.
  • Ada juga program pencegahan penyakit dimana aka nada penyuluhan gaya hidup sehat. Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat dapat belajar dan menerapkan hidup yang sehat.
Sumber artikel ini adalah Jakarta Post dan Kompas. Semoga artikel Yakin 2019 Kesehatan Warga Terjamin ini membantu. Mari kita berkerja sama dengan negara untuk membangun bangsa dan negara yang lebih baik lagi. –hm-
 

Artikel Informasi Baru Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger